Patroli ” SAMPAN ANTIK ” Anggota Sat Polairud Polres Jembrana melaksanakan pemantauan Obvit Cable Head PLN Jawa – Bali Gilimanuk guna Antisipasi Kerawanan Wilayah Untuk Mensukseskan KTT G20.

Polda Bali – Polres Jembrana – Sat Polairud Jembrana.

Sesuai penekanan pimpinan melalui Kasat Polairud Polres Jembrana ” AKP. I PT RAKA WIRATMA SH. agar anggota yang bertugas di lapangan melaksanakan kegiatan patroli

” SAMPAN ANTIK ” untuk memberikan Pelayanan kepada masyarakat secara maksimal sambil berdialogis dengan humanis kepada masyarakat sampaikan pesan Kamtibmas dan bahwa Polri bukanlah musuh masyarakat  yang kapan saja bila dibutuhkan oleh masyarakat siap memberikan rasa aman dan nyaman serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. sehingga masyarakat tidak lagi beranggapan negatif terhadap institusi Polri, itulah salah satu harapan pimpinan  agar dilaksanakan secara ikhlas dan tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas maka dari itu anggota dituntut Proaktif dan responsif dalam melaksanakan tugas dikewilayahan, lakukan pengawasan pada tempat – tempat Obyek Vital, keramaian maupun lokasi yang dianggap rawan tindak Kriminal.

Pada hari ini Jumat, 04 Nopember 2022 pukul 10.30 Wita. anggota Sat Polairud Polres Jembrana Pos Gilimanuk dipimpin Ka. Jaga Bripka Sobarudin dan satu Personil  Bripka Made Romianto melaksanakan giat patroli ” SAMPAN ANTIK ” dengan melaksanakan  pemantauan terhadap Obyek Vital Nasional Cable Head PLN Jawa – Bali di Gilimanuk,  antisipasi kerawanan keamanan terhadap aset pemerintah serta melakukan himbauan kepada Securyti yang bertugas agar tetap berhati – hati dan waspada pada saat melaksanakan tugas agar terhindar dari ancaman keamanan yang bisa datang secara tiba – tiba dan tak dapat diduga maka dari itu agar dalam pelaksanaan tugas waspada dan rajinlah melakukan pengecekan keliling areal Cable Head PLN Jawa – Bali untuk memastikan keamanan seputaran areal kawasan.

Disamping pesan Kamtibmas anggota juga sampaikan pesan untuk tetap menjaga kesehatan guna antisipasi penyebaran Virus Covid – 19 yang belum hilang sepenuhnya dan taati Prokes ketika berada di lokasi keramaian.

Kegiatan Patroli ” SAMPAN ANTIK ” dan berakhir pukul. 11.40 Wita. berjalan dengan lancar nihil kejadian situasi Tka.( Sat Polairud Jembrana ).

Leave a Reply